Close Menu

Change Language

Close Language Selection
Berita Monday, 08 February 2021

Stimulus Amerika di Tunda, Pasar Modal dan Emas Turun

Harga Emas mengalami penurunan setelah presiden Amerika Donald Trump memutuskan untuk membatalkan pembicaraan mengenai penyaluran stimulus ekonomi dengan partai demokrat sampai pemilu selesai.

Logam mulia emas ini kembali di transaksikan dibawah $1.900 /oz setelah berusaha menembus area support pada minggu ini.

“Saya telah menginstruksikan representatif saya untuk stop negosiasi sampai pemilu selesai. Setelah saya menang, kami akan memberikan stimulus yang akan di tujukan kepada rakyat Amerika dan UKM” Ujar Donald Trump.

Setelah pengumuman tersebut, pasar saham terpukul mundur, dan Dollar menanjak naik. Dalam skenario ini, maka tidak heran jika emas di perdagangkan seirama dengan kondisi pasar modal.

“Emas belakangan ini sedang di perdagangkan seperti aset berresiko. Jika kita tidak melihat adanya kebijakan fiskal pemerintah, maka rakyat akan mulai kekurangan uang, kemampuan belanja masyarakat akan berkurang, tentu akan berdampak juga ke GDP Q4."

Dalam jangka waktu dekat, tidak ada sentimen positif untuk emas, namun setelah pemilu AS selesai, siapapu pemenangnya akan memberi dampak yang cukup signifikan terhadap pasar uang dan pasar emas. Hal ini di karenakan kedua belah pihak tidak akan mendapatkan pendapatan pajak yang tinggi akibat pemotongan pajak, dan harga emas akan mengalami peningkatan jika kita sudah mulai memasuki teritor inflasi.

Sumber : Kitco News