Untuk Info LM: (021) 4586-3943, (021) 4586-3945
Untuk Info Valas: (021) 4586-3788, (021) 4586-3789
Meningkatnya resiko dari berbagai faktor di pasar keuangan tidak membantu emas dalam mempertahankan kenaikan harganya. Para investor terus bereaksi atas lapran Fitch Rating uang menurunkan predikat hutang jangka panjang Amerika dari AAA menjadi AA+.
Para analis melihat bahwa meningkatnya US dollar dan bunga obligasi telah mendapatkan sentimen positif dari pindahnya aliran dana dari safe haven assets. Suku bunga obligasi 10 tahunan telah kembali meningkat keatas 4%, selain itu, indeks US Dollar juga di perdagangkan di atas angka 102 poin atau tertingginya selama 4 minggu terakhir.
Dengan adanya perubahan ini, harga emas telah turun melemah ke angka terendahnya selama 3 minggu terakhir dan sedang menguji titik support kritikal. Emas diperdagangkan di angka $1.973.1 per oz atau melemah sebanyak 0.29%. Namun para analis melihat bahwa harga emas tetap memiliki performa lebih baik dari indeks S&P 500 yang melemah sebanyak lebih dari 1%.
Secara teknikal, harga emas bisa menyentuh angka $1.9301 apabila support $1.970 berhasil di tembus.
Sumber : KitcoNews