Untuk Info LM: (021) 4586-3943, (021) 4586-3945
Untuk Info Valas: (021) 4586-3788, (021) 4586-3789
Perdagangan harga emas bulanan kembali di tutup di zona merah Februari ini, setelah sempat diperdagangkan pada $1.912 pada pembukaan tahun 2021 ini. Harga emas menyentuh angka terendahnya selama delapan bulan terakhir di $1.714 pada penutupan bulan Februari ini, turun sekitar $200 dari pembukaan 2021.
Para analis memberi signal waspada karena pada saat ini emas sedang menguji titik support kritikalnya yaitu pada angka $1.725 - $1.700 per troy oz. Apabila support ini kembali tertembus, maka dapat di pastikan bahwa harga emas akan terus mengalami penurunan. Secara teknikal, emas telah menembus semua garis moving average mingguan, dan bisa menguji angka support di $1.700 pada minggu ini.
Para Investor dinilai sedang keluar dari berbagai macam instrumen investasi, dan sedang mengalihkan portfolionya ke uang cash sambil menunggu momentum untuk kembali masuk ke market.
Kecemasan pelaku pasar bisa berkurang jika Federal Reserve dapat meyakinkan pelaku pasar bahwa mereka tidak akan menaikan suku bunga dalam jangka waktu dekat. Selama masih ada ketidak jelasan ini, pergerakan harga emas masih akan terus di prediksi melemah, namun ada kemungkinan ema akan menyentuh harga yang lebih rendah lagi sebelum akhirnya menguat tinggi.
Sumber : KitcoNews