Close Menu

Change Language

Close Language Selection
Berita Thursday, 18 August 2022

Harga Emas Tidak Terpengaruh Terhadap FOMC Meeting Bulan Ini

Harga emas tetap berada dalam tekanan dan tidak terlalu terpengaruh terhadap laporan FOMC Meeting yang terjadi malam tadi.

Pada pertemuan FOMC Meeting hari Kamis ini, para peserta dan bank sentral tetap berfokus pada resiko inflasi yang akan terus terjadi. Para peserta pertemuan ini menekankan bahwa inflasi yang terjadi sudah jauh diatas apa yang di targetkan komite sebelumnya, dimana the Fed mengatakan inflasi akan bisa terkendali di kisaran 2%.

Para peserta pertemuan juga memberi perhatian khusus akan tingginya biaya hidup yang terjadi sekarang. Tingginya biaya hidup ini sangat berdampak langsung bagi masyarakat menengah kebawah.

Harga emas tidak terlalu berpengaruh terhadap hasil laporan dari FOMC Meeting ini dan bergerak melemah sebesar 0.52% menjadi $1.799.2 per oz. Menurut beberapa analis, pernyataan dari Federal Reserve mengenai suku bunga dapat menjadi sentimen negatif bagi harga emas itu sendiri. Para pelaku pasar berspekulasi bahwa the Fed akan menaikan suku bunga secara agresif, namun spekulasi ini di tepis oleh the Fed dengan mengatakn kemungkinan tersebut masih 50-50.

Sumber : KitcoNews